PENGARUH TERAPI BERMAIN PLASTISIN TERHADAP PENURUNAN KECEMASAN AKIBAT HOSPITALISASI PADA ANAK USIA PRASEKOLAH (3-6 TAHUN) (Di Paviliun Seruni RSUD Jombang)

Authors

  • Dyah Ayu Intan Permata Dewi STIKes Insan Cendekia Medika Jombang
  • Sri Sayekti STIKes Insan Cendekia Medika Jombang
  • Darsini Darsini STIKes Insan Cendekia Medika Jombang

Keywords:

Terapi bermain plastisin, Kecemasan, Hospitalisasi, Anak Prasekolah

Abstract

Pendahuluan : Terapi bermain merupakan kegiatan yang baik untuk mengatasi cemas akibat hospitalisasi, sehingga mempercepat proses penyembuhan sakit anak. Tujuan penelitian : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh terapi bermain plastisin terhadap penurunan kecemasan akibat hospitalisasi pada anak usia prasekolah (3-6 tahun). Metode penelitian : Penelitian ini menggunakan pra-eksperimental dengan pendekatan one group  pretest postest design. Populasi semua pasien berusia 3-6 tahun di Paviliun Seruni RSUD Jombang berjumlah 56 pasien, jumlah sampel sebanyak 49 responden dengan teknik Purposive sampling. Variabel independen terapi bermain plastisin dan variabel dependen kecemasan akibat hospitalisasi. Pengolahan data dengan Editing, Coding, Skoring, Tabulating, analisis data dengan uji t. Hasil penelitian : Hasil penelitian menunjukkan dari 49 responden sebelum diberikan terapi bermain plastisin mengalami kecemasan berat 24 responden (49,0%) dan setelah diberikan terapi bermain plastisin kecemasan turun menjadi  kecemasan sedang sebanyak 22 responden (44,9%). Hasil uji statistic dengan uji t  diperoleh nilai p=0,000 jika  α=0,05 maka p< α dan H1 diterima. Kesimpulan : Ada pengaruh terapi bermain plastisin terhadap penurunan kecemasan akibat hospitalisasi pada anak usia prasekolah (3-6 tahun) di Paviliun Seruni RSUD Jombang tahun 2018. Terapi bermain plastisin dapat dijadikan terapi non farmakologi bagi anak-anak, karena dengan bermain plastisin dapat menurunkan kecemasan pada anak yang mengalami hospitalisasi

 

Kata kunci : Terapi bermain plastisin, Kecemasan, Hospitalisasi, Anak prasekolah

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biographies

Dyah Ayu Intan Permata Dewi, STIKes Insan Cendekia Medika Jombang

Keperawatan

Sri Sayekti, STIKes Insan Cendekia Medika Jombang

Keperawatan

Darsini Darsini, STIKes Insan Cendekia Medika Jombang

Keperawatan

References

Alini, 2017. Pengaruh Terapi Bermain Plastisin (Playdough) Terhadap Kecemasan Anak Usia Prasekolah (3-6 tahun) yang Mengalami Hospitalisasi di Ruang Perawatan Anak RSUD Bangkinang, Skripsi, FIK Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai.

Laili, N, 2012. Pengaruh Terapi Bermain (Plastisin) Terhadap Penurunan Stress Hospitalisasi Anak Usia Prasekolah (4-6 tahun), Skripsi, Prodi S1 Keperawatan Stikes Ngudia Husada., Madura

Saputro, H & Intan. F, 2017. Anak Sakit Wajib Bermain di Rumah Sakit., FORUM ILMIAH KESEHATAN., Ponorogo

Saputro, H & Intan. F, 2017. Anak Sakit Wajib Bermain di Rumah Sakit., FORUM ILMIAH KESEHATAN., Ponorogo

Supartini, Y, 2004. Konsep Dasar Keperawatan Anak., EGC., Jakarta

Survei Kesehatan Nasional (SUSENAS), 2010. Jumlah anak usia prasekolah di Indonesia 2015

Downloads

Published

2022-04-06

How to Cite

Dewi, D. A. I. P. ., Sayekti, S. ., & Darsini, D. (2022). PENGARUH TERAPI BERMAIN PLASTISIN TERHADAP PENURUNAN KECEMASAN AKIBAT HOSPITALISASI PADA ANAK USIA PRASEKOLAH (3-6 TAHUN) (Di Paviliun Seruni RSUD Jombang). Sentani Nursing Journal, 2(2), 92–100. Retrieved from https://ejournal.unijaya.ac.id/index.php/snj/article/view/121

Issue

Section

Articles